https://balikpapan.times.co.id/
Olahraga

Manchester United Berburu Pelatih Baru

Selasa, 06 Januari 2026 - 11:56
Manchester United Berburu Penganti Amorim, Muncul Nama Mantan Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate, mantan pelatih Timnas Inggris menjadi salah satu kandidat yang kembali mencuat untuk memimpin Manchester United.

TIMES BALIKPAPAN, JAKARTAManchester United memulai proses pencarian pelatih baru setelah memecat Ruben Amorim, Senin (5/1/2026). Pelatih asal Portugal itu hanya bertahan 14 bulan di Old Trafford, dengan pemecatan dipicu kritik terbarunya terhadap jajaran petinggi klub.

Meski berada di peringkat keenam klasemen Liga Inggris dan masih berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan, manajemen United memutuskan untuk mengakhiri kerja sama lebih cepat.

Manchester United telah mengumumkan Darren Fletcher akan menangani tim untuk beberapa pertandingan ke depan sebelum klub menunjuk pelatih interim hingga akhir musim. Klub berjuluk Red Devils ini baru berencana mengangkat manajer permanen pada musim panas mendatang.

Sejumlah nama mulai dikaitkan dengan kursi panas Old Trafford. Gareth Southgate menjadi salah satu kandidat yang kembali mencuat. Namun, pelatih berusia 55 tahun itu sebelumnya sempat menutup peluang ketika Amorim ditunjuk, dengan alasan ingin rehat setidaknya satu tahun usai meninggalkan Timnas Inggris.

Southgate sendiri telah menganggur sejak Juli 2024. Selama delapan tahun menangani Inggris, ia memimpin 102 pertandingan dan membawa The Three Lions ke dua final Piala Eropa serta satu semifinal Piala Dunia.

Meski demikian, pengalaman terakhir Southgate di level klub terjadi 16 tahun lalu, saat meninggalkan Middlesbrough. Kendati begitu, co-owner United Sir Jim Ratcliffe disebut-sebut merupakan pengagum sang pelatih.

Di sisi lain, legenda klub Gary Neville mendesak manajemen United untuk menghentikan eksperimen dalam memilih pelatih. Menurutnya, klub harus kembali pada identitas permainan yang selama ini menjadi ciri khas Manchester United.

“Eksperimen harus dihentikan,” kata Neville kepada Sky Sports. “Saya selalu bangga dengan karakter klub ini: sepak bola menyerang, berani, menghibur, dan memberi ruang bagi pemain muda.”

Neville menilai Manchester United membutuhkan sosok manajer yang benar-benar memahami DNA klub. Ia mencontohkan Barcelona yang tidak pernah mengubah filosofi permainan demi satu individu.

“Manchester United tidak seharusnya berubah untuk siapa pun. Klub harus menemukan manajer berpengalaman yang berani memainkan sepak bola cepat, agresif, dan menyerang,” ujarnya.

Amorim sendiri datang ke Old Trafford dengan identitas taktik yang jelas, yakni mengandalkan formasi 3-4-3 yang sukses ia terapkan bersama Sporting CP. Namun, sistem tersebut gagal berjalan optimal di United.

“Saya kira mereka akan lebih cepat beradaptasi dengan skema tiga bek,” kata Neville. “Saya benar-benar terkejut melihat United terus tampil buruk dengan sistem itu.”

Dengan musim yang masih menyisakan persaingan ketat di papan atas, keputusan siapa yang akan memimpin Manchester United ke depan kini menjadi sorotan utama, baik bagi suporter maupun pengamat sepak bola Inggris. (*)

Pewarta : Wahyu Nurdiyanto
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Balikpapan just now

Welcome to TIMES Balikpapan

TIMES Balikpapan is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.